Surahman Sosialisasikan Empat Pilar MPR kepada Petani Ciamis
CIAMIS, BERITA SENAYAN – Anggota MPR RI dari Fraksi PKS, Surahman Hidayat, melaksanakan kegiatan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI bersama para petani di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, pada 15 Desember 2025. Kegiatan ini menegaskan pentingnya penguatan nilai-nilai kebangsaan di kalangan petani sebagai garda terdepan ketahanan pangan nasional.
Dalam sosialisasi tersebut, Surahman menyampaikan bahwa Empat Pilar MPR RI—Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika—memiliki arti strategis bagi petani yang tidak hanya berperan sebagai pelaku ekonomi, tetapi juga pilar utama pembangunan bangsa.
“Petani berkontribusi besar dalam menjaga stabilitas sosial dan ekonomi nasional. Karena itu, pemahaman yang kuat terhadap nilai-nilai kebangsaan menjadi bekal penting agar petani semakin berdaya, berdaulat, dan terlindungi hak-haknya sebagai warga negara,” ujar Surahman.
Ia menjelaskan, nilai-nilai Pancasila telah lama hidup dalam praktik gotong royong dan keadilan sosial di masyarakat desa. Sementara itu, pemahaman terhadap UUD 1945 dinilai penting agar petani mengetahui hak atas pekerjaan yang layak, pengelolaan sumber daya alam yang adil, serta kewajiban negara dalam memberikan perlindungan.
Komitmen terhadap NKRI, lanjut Surahman, perlu terus diperkuat karena sektor pertanian merupakan bagian tak terpisahkan dari kedaulatan dan ketahanan nasional. Di sisi lain, semangat Bhinneka Tunggal Ika harus dijaga agar persatuan dan kerukunan antarpetani tetap terpelihara di tengah perbedaan latar belakang suku dan budaya.
Surahman menambahkan, pendekatan sosialisasi dilakukan secara dialogis dan kontekstual, menyesuaikan dengan kondisi lapangan serta kebutuhan masyarakat tani. Melalui metode tersebut, ia berharap para petani dapat memahami peran strategisnya dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Menurutnya, penguatan nilai-nilai kebangsaan melalui Empat Pilar MPR RI akan mendorong petani menjadi lebih mandiri, tangguh, dan siap menghadapi berbagai tantangan global, mulai dari perubahan iklim hingga fluktuasi harga dan dinamika pasar.
Surahman menegaskan komitmennya untuk terus melaksanakan sosialisasi Empat Pilar MPR RI sebagai bagian dari upaya memperkuat persatuan nasional sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya para petani di seluruh Indonesia (red)
Berita terkait
Lisda Hendrajoni: Saya Kawal Langsung Bantuan...
Bonnie Triyana Salurkan Bantuan PIP Jalur...
Lita Machfud Salurkan 15.791 Beasiswa PIP...
Sosialisasi Empat Pilar, Dina Lorenza :...
Reses Jalal Abdul Nasir Perkuat Sinergi...
Reses DPR, Habib Aboe Minta Meratus...
Berita Terbaru
Menopang Ekonomi Indonesia di 2026 :...
Hetifah Sjaifudian: Anggaran Khusus Bencana Wajib...
